Lamongan//suaraglobal.id
Pembangunan jalan mantap alus Lamongan di wilayah Kecamatan Babat tahun 2022 tepatnya ruas jalan Plaosan-Gendong Kulon yang terbagi menjadi 3 spot yaitu didekat rel kereta api sepanjang 106 m, didepan sekolahan MAN sepanjang 390 m dan di Desa Gendong Kulon sepanjang 640 m dengan konstruksi CVC (beton) ketebalan 20 cm.
Bupati Lamongan DR. Yuhronur Efendi MBA didampingi Wabup Drs. KH. Abdul Rouf M, Ag beserta Sekda Nalikan, Kepala Dinas PU Sujarwo dan rombongan meresmikan jalan yang sudah dibangun di Desa Gendong Kulon Kecamatan Babat 11/01/2023.
Selaku Kepala Desa Gendong Kulon Karlan mewakili masyarakat desa Gendong Kulon dan sekitarnya menyampaikan terimakasih kepada Bupati atas terbangunnya jalan yang dulunya rusak.
“Kami sangat bersyukur bisa menjadi saksi sejarah peresmian program super prioritas Bupati Lamongan yaitu Jamula di Gendong Kulon” ujar Karlan.
Karlan juga menyampaikan rasa terimakasihnya karena pembangunan jalan tersebut yang memakai dana APBD tahun 2022 sebesar Rp. 2.717.342.000,00 (Dua Miliyar tujuhratus tujuh belas juta tiga ratus empat puluh dua ribu rupiah) yang dikerjakan CV Wijaya mulai pengerjaan tanggal 8 Juni sampai 4 Nopember 2022 dengan konstruksi CVC (beton) sepanjang 1.136 meter.
“Jalan yang sudah dibangun ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dan anak-anak ke sekolah juga bisa lancar” tambah Karlan.
Pada kesempatan itu sebelum meresmikan Bupati sempat mengungkapkan rasa kangennya pada masyarakat Gendong Kulon dan berharap agar jalan yang sudah di bangun tersebut bisa bermanfaat.
“Nanti tahun 2023 akan dilanjutkan kembali sebagai program prioritas” kata Bupatu Yes.
Yuhronur juga berharap dengan kondisi jalan yang halus dan lancar di Kabupaten Lamongan agar seluruh aktifitas bisa dilaksanakan dengan baik.
“Tentu bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat” kata mantan Sekda Lamongan tersebut.
Bupati Yes juga menjanjikan akan mengabulkan permohonan Kepala Desa Gendong Kulon yaitu pembanguna jembatan yang memang sangat perlu diadakan peremajaan.
Makin/B4ri.