Beranda Agama Gerakan Preman Sangar “Kepung” Masjid Shidrotul Muntaha Di Pengantigan

Gerakan Preman Sangar “Kepung” Masjid Shidrotul Muntaha Di Pengantigan

33
0

Banyuwangi//suaraglobal.id – 

Memburu amal kebaikan di Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijaiyah selalu dilakukan preman-preman sangar yang tergabung sering disebut Gerakan Preman Sangar (GPS) di Banyuwangi itu tidak akan pernah pupus.

Untuk kesempatan kali ini, Mereka menggeruduk Masjid Shidrotul Muntaha di Kelurahan Pengantigan, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Minggu (9/04/2023).

“Ada Sepuluh Alquran yang kami wakafkan di Masjid Ini,”jelas Bambang Sugianto yang sering disapa Boy.

Selain Wakaf Alquran, GPS Membagikan puluhan karton air mineral bisa dimanfaatkan menghilangkan dahaga di saat tadarus.

Baca Juga :  Remaja Masjid Al Muhajirin Prumnas Griya Martubung 3 mengelar Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah

”Ada sepuluh karton air mineral,” terangnya.

Giat itu kata Boy, GPS didampingi Relawan Ambulance dari Rapi, dan juga Al Irsayad, turut hadir berantusias membagikan Al-Quran.

Lanjut Boy, wakaf Al-Quran tidak hanya cukup dilakukan hari ini saja, GPS akan melakukan giat sosial itu hingga hari Bulan Puasa Ramadhan 1444 H.

“Ada 2.000 kitab Al-Quran yang sudah kami siapkan untuk diwakafkan pada Mushola serta Masjid yang ada di Banyuwangi,” pungkasnya.

Baca Juga :  Gubernur Aceh Resmikan Pembukaan MTQ ke XXXV

Di tempat yang sama, Salah satu jamaah Masjid, Rudi Aridiyanto, Dirinya mengucapkan terima kasih atas A-Quran yang sudah diwakafkan sehingga jamaah yang ingin membaca Al-Quran di masjid Shidrotul Muntaha tidak bingung lagi untuk mencari Al-Quran.

“Alhamdulillah, kegiatan ini sangat bermanfaat, semoga dibalas amal baik,” ucapnya.

Usai memberikan Al-Quran, mereka menutup dengan kegiatan buka bersama dengan para jamaah.(bunarwi)

Artikulli paraprakLapas Dompu Kanwil Kemenkumham NTB, Laksanakan Baksos Dampak Banjir Di Kelurahan Kandai Dua
Artikulli tjetërBantuan Pangan Nasional Diduga Tidak Tepat Sasaran
Admin Dan Penulis Media Suaraglobal.id