Dompu.NTB//suaraglobal.id.
Tak terbantahkan lagi bahwa Lokasi gelanggang judi sabung ayam bertebaran di mana-mana, sekalipun selama ini aparat Kepolisian kerap kali melakukan penggebrebekan dan penangkapan namun masih ada juga oknum masyarakat yang tidak jera. Modusnya adu ayam jantan tapi di balik itu semua ada taruhan uang maupun barang yang fantastis.
Hari ini Selasa (3/10/23) Oktober sekitar pukul 16.00 wita,tim bandit Polsek Dompu yang di pimpin Aiptu M. Yusuf SH melakukan pembubaran paksa gelanggang sabung ayam yang berlokasi di persawahan pinggir sungai tepatnya di Desa Kareke Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu.
Adanya Laporan dari Masyarakat yang sangat resah atas aktivitas judi sabung ayam tersebut, akhirnya Kapolsek Dompu. Ipda Arif Syarifuddin SH Memerintahkan Tim Sus Macan Kota Polsek Dompu, untuk melakukan Penindakan dan pembubaran kegiatan sabung ayam tersebut.
“Menurut laporan masyarakat yang disampaikan ke Kapolsek Dompu bahwa aktivitas judi sabung ayam itu sangat meresahkan masyarakat di sekitar lokasi sabung ayam dan pelaksanaan kegiatan judi sabung ayam tersebut dilaksanakan setiap hari,” tutur warga melalui Kapolsek Dompu.
Dalam Pembubaran kegiatan Sabung Ayam tersebut Tim Sus Macan Kota Polsek Dompu berhasil mengamankan barang bukti berupa.
1 buah kalangan sabung ayam, 2 ember, 3 ayam jago serta krandangnya, namun para penjudi sabung ayam di tengarai semuanya melarikan diri.
“Diduga operasi penggeberebekan yang di lakukan tim bandit Polsek Dompu kota sudah bocor duluan, beber Arif sapaan akrab Kapolsek Dompu Kota.
Selanjutnya semua barang bukti tersebut sudah diamankan di mapolsek Dompu dan tak ada satupun para pelaku yang di tangkap, tandas Kapolsek dengan sedikit kecewa.
Kegiatan operasi perjudian sabung ayam di Desa Kareke Kecamatan Dompu berakhir pukul 16.40 wita, berjalan dengan aman dan kondusif, pungkas Kapolsek Dompu Kota. Jurnalis, Rdw/ddo.