Bogor//suaraglobal.id – Pengelolaan Lingkungan Hidup merupakan tanggung jawab bersama dan hal itu dipahami dengan baik oleh Desa Rawa Panjang, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, maka diperlukan kolaborasi berbagai pihak dalam melaksanakannya yang diejawantahkan dalam bentuk kerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kab. Bogor.
Kamis, (26/10/2023)
Kepala Desa Rawa Panjang Mohammad Agus, menjelaskan, pembangunan dapat berdampak pada menurunnya kualitas dan fungsi lingkungan hidup.
Untuk itu perlu dilakukan upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup oleh Pemerintah Desa Rawa Panjang. Pengelolaan Lingkungan Hidup merupakan upaya sistematis dan terpadu yang dilakukan untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup dan mencegah terjadinya kerusakan lingkungan hidup. Jelasnya.
Ia berharap dengan terbentuknya tim Pengelola Lingkungan Hidup di Desa Rawa Panjang bisa lebih baik dan sesuai dengan yang diharapkan. Pungkasnya.
(Okta)