Banyuwangi//suaraglobal.id — Personel Satpolairud Resta Banyuwangi melaksanakan kegiatan patroli dan sambang kawasan dermaga pelabuhan Muncar.
Kegiatan patroli dan binmas yang dilaksanakan pada hari Senin, 27/11/2023 sekira pukul 09.50 WIB. Adapun kegiatan patroli dan binmas yang dilaksanakan dalam rangka meningkatkan patroli rutin dan keamanan wilayah kawasan dermaga pelabuhan muncar.
Kasat Polairud Polresta Banyuwangi Kompol Masyhur Ade, S.I.K, M.H melalui Kanit Pospol unit Muncar Bripka I Wayan Wedhana menjelaskan “pelaksanaan giat patroli dan binmas yang dilaksanakan dalam rangka untuk memberikan pelayanan dan rasa aman kepada nelayan dan buruh angkut pelabuhan yang ada di wilayah dermaga pelabuhan muncar,”.
Pada kesempatan tersebut, Bripka Wayan W mengingatkan nelayan untuk selalu menjaga keamanan dan menggunakan alat keselamatan pada saat berlayar.
Selain mengingatkan nelayan, Bripka Wayan juga memberikan binmas langsung kepada buruh angkut, saudagar ikan dan pengunjung pesisir dermaga muncar.
Harapannya dengan adanya patroli dan binmas yang dilaksanakan dapat menciptakan harkamtibmas di area kawasan dermaga muncar.
Pada saat patroli berlangsung situasi cuaca cerah.(Bunarwi)