Lamongan//suaraglobal id, Pengurus Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Lamongan Mengadakan Diskusi Kebangsaan dengan tema “Refleksi Pemilu 2024 : Ikhtiar Merawat Demokrasi Indonesia” acara digelar pada Kamis, 7 Maret 2024 di Gedung Da’wah Muhammadiyah Lamongan.( Kamis 07/03/2024)
Tema ini diangkat berawal dari Terjadinya beda pilihan ditengah masyarakat. Bahwa proses demokrasi yang telah berjalan harus kita hormati bersama, diatas semua kepentingan kontestasi politik kepentingan rakyat harus ditempatkan diatas kepentingan Capres-cawapres maupun Caleg yang bertarung.
Ketua badan hikmah DPD IMM Jatim ALI MUSTAIN dalam sambutannya mengatakan “Pesan kami bahwa selaku kader IMM tidak boleh hanya sekedar mengikuti arus dan hanya ikut-ikutan tanpa punya dasar yang jelas. Sebagai kader Persyarikatan Muhammadiyah yang punya sejarah memberikan dan meletakkan dasar Ideologi Bangsa Indonesia, maka tugas kita hari ini ialah menjaga cita-cita bangsa Indonesia yang luhur itu,”tegas ketua DPD IMM Jatim tersebut.
Sementara itu Statemen dari ketua PC.IMM Lamongan (M.ALIF FERDIANSYAH, dalam sambutannya menyampaikan ” Setelah pemilu serentak 2024 saya mengajak Masyarakat, dan media massa harus menciptakan harmoni kembali pasca Pemilu, karena terlalu mahal harganya jika Pemilu menjadi sumber keretakan antar anak bangsa. Waktu untuk menyatukan tenaga dan pikiran, karena kejayaan demokrasi terletak pada kesatuan dalam perbedaan”.
“Setelah pemilu, marilah kita tinggalkan perbedaan politik dan fokus pada kepentingan bersama, menjaga semangat positif pasca-pemilihan adalah kunci bagi kemajuan masyarakat”.
“Pesta demokrasi hanyalah awal, peran aktif warga negara tetap dibutuhkan dalam setiap tahap pembangunan” tegas Mas Alif panggilan akrabnya.
Dalam kegiatan Dialog kebangsaan tersebut juga diadakan dialog interaktif dari narasumber dan para peserta yang rata-rata mahasiswa tersebut.
Zam