Lamongan//suaraglobal.id
Untuk berikan rasa aman dan keamanan pada Kantor Perbankan pada saat malam hari. Anggota Polsek Babat gencarkan Patroli Malam Hari sambangi Kantor serta ATM di Bank BNI Unit Babat. Hal ini di laksanakan guna Cegah tindak kejahatan utamanya 3 C Curat, Curas dan Curanmor pada sasaran kantor Perbankan Dan tak lupa berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Petugas Keamanan. 22/05/2024 sekira pukul 22.30 WIB
Kapolsek Babat Kompol Sampun, SH pihaknya membenarkan bahwa Anggota kami saya perintahkan untuk meningkatkan melaksanakan patroli utamanya malam hari pada sasaran obyek vital (Obvit) kantor perbankan yang ada di wilayah Kecamatan Babat.
“Patroli malam hari ini dilaksanakan guna untuk mencegah tindak kriminalitas yang terjadi pada sepanjang hari baik pagi sampai malam hari, di samping itu juga patroli dialogis dengan baik karyawan maupun petugas keamanan di Bank dan menghimbau apabila melaksanakan tugas malam hari agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap tindak kejahatan di perbankan dan terhadap orang yang mencurigakan bila ada segera lapor ke Polsek Babat.
Selain itu petugas patroli juga melaksanakan pengecekan mesin ATM Bank BNI dan memastikan mesin ATM dalam keadaan aman, tidak ada indikasi bahwa mesin ATM yang rencana akan di bobol oleh pelaku kejahatan dengan modus pura-pura menjadi nasabah.
Petugas saat di lokasi Bank BNI juga tak lupa selalu menghimbau kepada para nasabah agar untuk tetap berhati–hati dan waspada apabila membawa uang dengan jumlah yang banyak yang baru mengambil dari ATM agar tidak sendirian.
Di harapkan dengan seringnya dilakukan kegiatan Patroli malam hari dapat meminimalisir aksi tindak kejahatan serta selalu tercipta kamtibmas wilayah yang selalu kondusif di wilayah hukum Polsek Babat khusunya.
Zam