Banyuwangi//suaraglobal.id – Kawasan kampung nelayan dan pesisir pantai menjadi salah satu perhatian dari Satpolairud Polresta Banyuwangi dalam menjaga situasi tetap aman dan kondusif. Senin (20/1/2025).
Kasat Polairud Polresta Banyuwangi Kompol Muchammad Wahyudi, A.Md., S.H. melalui Kanit Pos Unit Muncar Bripka I Wayan Wedhana mengatakan giat patroli dan sambang dialogis yang dilaksanakan guna menjalin silaturahmi kepada warga masyarakat pesisir khususnya kelompok nelayan Palungrejo.
Pada kesempatan tersebut, Bripka I Wayan Wedhana memberikan sosialisasi kepada kelompok nelayan tentang pentingnya alat keselamatan pada saat mencari ikan.
Lebih lanjut, Bripka Wayan mengingatkan kepada kelompok nelayan yang berada di sekitar pesisir pantai Palungrejo untuk selalu memantau situasi cuaca terkini melalui website BMKG dan mengutamakan keselamatan pada saat mencari ikan.
Jangan pergi melaut apabila cuaca sedang buruk dan selalu gunakan alat tangkap yang ramah lingkungan.
Harapannya dengan adanya patroli dan sambang dialogis yang dilaksanakan dapat menciptakan situasi harkamtibmas yang aman, nyaman dan mencegah pelanggaran hukum maupun penyeludupan barang berbahaya yang dikirim melalui laut.(Bunarwi)